Selasa, 08 November 2011

TULISAN 1


MEMBANGUN PERUSAHAAN

            Pada umumnya terdapat tiga cara dalam membangun suatu perusahaan. Berikut ini adalah tiga cara untuk membangun suatu perusahaan  :
1.      Membeli perusahaan yang telah dibangun
yaitu seorang pembeli hanya tinggal meneruskan dan merisntis perusahaan yang telah ada hingga mencapai suatu tujuan yang diinginkan oleh pembeli tersebut. Banyak alasan mengapa seseorang memilih cara ini untuk membangun suatu perusahaan. Keunggulan dari cara ini adalah, resiko bisnis lebih rendah, lebih sederhana atau mudah menjalankannya, dan pembeli bisa membeli perusahaan dengan harga yang lebih murah. Selain keunggulan, terdapat pula kekurangan dari cara ini. Kekurangan cara ini terbagi menjadi dua, yaitu dari segi eksternal dan internal. Eksternal, diantaranya banyak pesaing dan ukuran peluang pasar yang relatif kecil. Sedangakan dari segi internal yang mungkin terjadi adalah, sudah terbangun image atau citra yang buruk dari perusahaan yang dibeli, masalah karyawan dengan manajemen, juga masalah lokasi dan masa depan perusahaan. Maka dibutuhkanlah beberapa pertimbangan sebelum membeli perusahaan. Antara lain, pengalaman perusahaan, lokasi perusahaan, dan apakah jika membeli perusahaan tersebut maka akan menguntungkan atau sebaliknya. Contoh perusahaan yang dibangun dengan cara ini adalah :
Ø  Yahoo membeli perusahaan layanan web mobile asal Indonesia yaitu koprol.com
Ø  BDN (Bank Dagang Indonesia) membeli Bank Susila Bakti
Ø  Trans 7(dahulu Tv 7) dibeli oleh Trans Corporation


2.      Memulai perusahaan baru
Yaitu membentuk dan mendirikan usaha baru dengan menggunakan modal, ide, organisasi dan manajemen yang dirancang sendiri. Ada 3 jenis dari cara ini, (1) perusahaan milik sendiri (sole proprietorship), yaitu perusahaan yang dimiliki dan dikerjakan sendiri oleh seseorang, (2) persekutuan (partnership), yaitu kerja sama usaha yang dimiliki oleh dua orang atau lebih, (3) perusahaan yang berbadan hukum (corporation) , yaitu perusahaan yang didirikan atas dasar badan hukum dengan  modal saham. Kelebihan dari cara ini adalah, kita yang menentukan usaha apa yang akan kita kerjakan, mudah dalam menggunakannya, dapat memilih lokasi sesuai keinginan dan modal. Sedangkan kekurangannya adalah, modal akan lebih besar karena harus membeli fasilitas-fasilitas yang dibutuhkan, membangun imej sedikit demi sedikit, mencari karyawan, dan sebagainya. Contoh perusahaan/ usaha dari cara ini adalah :
Ø  Hilton merintis bisnis hotel dari rumah yang direnovasi menjadi kamar-kamar kecil hingga sekarang menjadi bisnis hotel yang sangat terkenal didunia.
Ø  Google inc
Ø  PT. Boga Catur Rata (kem chicks)

3.      Membeli hak lisensi
Yaitu kerjasama antara entrepreneur (franchisee) dengan perusahaan besar dalam mengadakan persetujuan jual beli hak monopoli untuk melakukan usaha (waralaba).  Kerjama biasanya dalam hal pemilihan tempat, rencana bangunan, peralatan, pengendalian kualitas dan riset. Kelebihan dari cara ini adalah, persiapan usaha modal mudah, tidak perlu promosi karena biasanya merek dagang telah terkenal di masyarakat. Sedangkan kekurangannya adalah, tidak mandiri, kreativitas tidak berkembang, keuntungan harus dibagi oleh perusahan yang dibeli lisensinya. Contoh perusahaan/ usaha dari cara ini adalah :
Ø  Alfamart
Ø  Burger king
Ø  Bread talk

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar